Jan 11, 2012

Aku melihat masa depan pada dirimu




Kami bertengkar sepanjang perjalanan menuju ke rumah di atas sepeda motor.

1 Jam yang lalu..
"Hey kau, biar ku antar dirimu..", teriak lelaki dengan kemeja biru berdasi hitam dengan celana casual hitam kepadaku.
Tanpa bicara, aku di belakangnya mengikuti sambil bergumam..
Betapa menyebalkannya laki-laki ini, tapi aku begitu mencintainya.
Ketika di parkiran, dengan wajah kusam ia memberi helm berwarna putih itu dan memakaikannya kepadaku.

Aku hanya diam saja saat di parkiran itu.
Dan ketika dia mulai banyak bicara, aku pun mulai bosan diam dan sedikit dengan nada tinggi aku ikut membentaknya.
Namun, bukannya merasabersalah dan diam, dia terus saja bicara tanpa henti, seperti tidak mengambil napas sedikitpun.

Kami bertengkar sepanjang perjalanan menuju ke rumah di atas sepeda motor.

"Apa yang kau lihat?!" teriakku kepada laki-laki yang masih menggunakan kemeja birunya. Namun dasinya sudah dilepasnya.

"Aku sedang melihat masa depan", jawabnya dengan senyum tipis sambil memegang secangkir kopi hitam yang ku buatkan untuknya.

10 menit yang lalu.

"Kau mau aku langsung pulang atau membiarkanku masuk sejenak?" tanya laki-laki itu dengan sedikit arogan.
Lalu kami pun masuk ke rumah ku untuk beristirahat sejenak.
"Kau lapar tidak? Biar ku masakkan sesuatu untukmu" Aku berbaik hati menawarkannya makan, karena ku tau dia belum makan sejak siang tadi karena dia tau aku juga tidak makan siang.

Sambil mencari bahan makanan yang bisa untuk ku buat masakkan untuknya.
Dengan santai dia duduk di meja makan yang ada di dapur, sambil menikmati secangkir kopi hitam yang ku buatkan untuk menghhangatkan badannya.


"Aku sedang melihat masa depan", jawabnya dengan senyum tipis sambil memegang secangkir kopi hitam yang ku buatkan untuknya.
"Apa maksudmu", jawabku tidak mengerti.
"Maukah kau menikah denganku?"


-inspirasi dari sebuah novel-

0 komentar:

Newer Post Older Post Home

Entry Populer

@Aslipoerworedjo

Pages

 

Followers

 

Well Done

yrachmadfajar.blogspot.com

Templates by Nano Yulianto | CSS3 by David Walsh | Powered by {N}Code & Blogger