Jul 25, 2013

Lebaran terindah, kau dan keluargaku

Saat-saat terindah, ketika kau ada di antara keluargaku.. Apalagi, dalam suasana Hari Raya Idul Fitri.

Hari itu begitu berbeda, rasanya seperti Allah telah memberiku kebahagiaan yang telah lama ku tunggu dengan sabarnya. Entah ini hanya perasaanku saja, atau memang karena terlalu bahagianya, tak mampu ku ungkap rasanya.
Di hari kemenangan itu, ku jemput kau datang ke rumahku, merayakan hari kemenangan bersama keluarga besarku. Kau hadir dengan setelan baju warna favoritmu, biru.. Begitu sederhana namun terlihat cantik. Itulah mengapa ku begitu mengagumimu..
Satu per-satu mereka datang kerumahku, yang saat itu aku sedang bercanda dan bercengkrama denganmu di teras rumahku. Dengan tersipu malu dan terdiam, bersembunyi di balik punggungku. Kau melempar senyum ramah kepada mereka. Dan dengan tertawa kecil pun aku memintamu untuk menyalami mereka satu per-satu. Mungkin kau merasa lelah, karena banyak keluargaku yang datang.
Seketika, hari itu hujan. Saudara-saudaraku pun beberapa pamit pergi mengunjungi rumah saudara lainnya.
Sementara kita menghabiskan waktu, menikmati nyanyian rintik hujan yang jatuh membasahi bumi. Tak senada namun saling menyusul jatuhnya. Dawai hujan jatuh di setiap aspal, tanah, daun, rumput dan genting. Menghasilkan nada naik-turun dan berbeda setiap saat.
Bercanda dan bercengkrama denganmu begitu ku nikmati suasana seperti itu. Senyummu yang mampu membuat otot pipiku kaku karena selalu tersenyum. Candamu yang mampu membuat lelah mulut ini karena tertawa. Liuk gerak tubuhmu ketika bercanda membuatku geli dan ingin tertawa.
Aahhh, semua tentangmu begitu indah..
Mungkin itu yang akan ku nyanyikan untukmu, Begitu Indah dan Bidadari..
Andai setiap hari bisa bersamamu...............
Namun hari itu begitu indah, di hari kemenangan itu, Lebaran terindah, kau dan keluargaku.....

# MIMPI MALAM ITU #

0 komentar:

Newer Post Older Post Home

Entry Populer

@Aslipoerworedjo

Pages

 

Followers

 

Well Done

yrachmadfajar.blogspot.com

Templates by Nano Yulianto | CSS3 by David Walsh | Powered by {N}Code & Blogger